Aksi Warga Blokir Tol Cipularang jadi Sorotan, Polisi Beberkan Faktanya

Aksi Warga Blokir Tol Cipularang jadi Sorotan, Polisi Beberkan Faktanya

Video viral warga diduga tutp akses jalan, imbas tol Cipularang macet--Twitter/@BisKota_

JAKARTA, DISWAY.ID - Baru-baru ini, beredar video warga berkumpul memblokir ruas jalan imbas dari kemacetan di Tol Cipularang.

Menurut informasi, aksi itu merupakan bentuk protes warga karena tol Cipularang macet parah.

Mengenai hal itu, Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi memebenarkan adanya aksi tersebut.

BACA JUGA:73 Ribu Orang Tinggalkan Jakarta via Bandara Soekarno-Hatta Hari Ini

Namun ia memastikan arus lalu lintas di sana sudah bisa dilalui kembali.

"Sudah jalan. Itu yang saya sampaikan tadi saya minta bantuin ke temen-temen media kita bukan sakitin siapa-siapa. Kalau kita tidak atur ya lebih marah lagi mereka, macet dan tidak diatur," jelas Firman, dikutip dari PMJ NEWS, 

Lebih lanjut Firman menminta masyarakat untuk bersabar dan bergantian. Dia menilai ini menjadi kunci mengatur lalu lintas masa mudik Lebaran 2022. Petugas di lapangan berupaya keras mengatur lalu lintas agar macet segera terurai.

BACA JUGA:Cara Membuat Ketupat Lebaran, Hemat Gas, Legit dan Enak

"Sekarang sabar dan gantian ini menjadi kunci. Ini bulan Ramadan," ujarnya.

Video tutup jalan imbas Cipularang macet

Heboh di media sosial video sejumlah warga diduga lakukan protes dengan menutup jalanan.

Menurut informasi, diduga para warga geram karena Tol Cipularang alami kemacetan parah.

Video tersebut mendadak jadi sorotan usai diunggah oleh akun Twitter @Biskota_, pada 29 April 2022.

BACA JUGA:Cara Membuat Ketupat Lebaran, Hemat Gas, Legit dan Enak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: