Pria Ini Marah Todongkan Pisau, Tak Terima Mantan Kekasihnya 'Move On'

Pria Ini Marah Todongkan Pisau, Tak Terima Mantan Kekasihnya 'Move On'

Ilustrasi/ Pria marah todongkan pisau, karena tak terima mantan kekasih sudah move on.--Pixabay

BENGKULU, DISWAY.ID-Seorang pria berinisial RH (32) nekat mengancam pria lain berinisial DA (34) yang mendekati mantan kekasihnya. 

RH mengancam seorang pria menggunakan senjata tajam yang diketahui sedang berkunjung ke rumah mantan kekasihnya. 

RH rupanya tak terima jika mantan kekasihnya sudah 'move on' alias melupakan hubungan keduanya dan sedang menjalin dengan orang lain.

Menurut polisi, kejadian berawal saat korban pengancaman datang ke rumah mantan pacar pelaku. 

Pelaku yang mengetahuinya, langsung mendatangi rumah mantan pacar. Sempat terjadi cekcok antara pelaku dan mantan kekasihnya yang berujung pengancaman menggunakan senjata tajam, pelaku menodongkan senjata kepada DA.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Usulkan Nama Penjabat Bupati Bekasi, Wali Kota Tasikmalaya dan Cimahi ke Kemendagri

Kejadian tersebut sempat menghebohkan warga sekitar hingga kemudian sempat dilerai warga sekitar dan pelaku kemudian langsung meninggalkan lokasi.

Korban yang tak terima, kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Muara Bangkahulu.

“Pelaku ini melakukan pengancaman kepada korban menggunakan senjata tajam, karena tidak terima mantan pacarnya ditemui oleh korban,” sampai Kapolsek Muara Bangkahulu, AKP. Andi Ahmad Bustanil, Kamis 12 Mei 2022.

“Sebelum kejadian sempat terjadi cekcok sehingga pelaku menantang dan mengancam korban. Kemudian ini dilaporkan dan kita mengamankan pelaku,” lanjutnya.

BACA JUGA:Miris, Oknum Polisi di Bengkulu Diduga Gauli Ibu dan Anak di Bawah Umur

RH diamankan Tim Opsnal Polsek Muara Bangkahulu lantaran menjadi pelaku tindak pidana pengancaman terhadap korban DA (38), warga Kelurahan Kampung Kelawi.

Kejadian tersebut terjadi di salah satu perumahan yang berada di kawasan Medan Baru, Kelurahan Kandang Limun, Kota Bengkulu.

Pelaku diamankan petugas saat berada di salah satu showroom motor yang ada di Kelurahan Tebeng.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: rakyatbengkulu.com