Polisi Bern Ungkap Kronologi Kakek 59 Tahun Tewas Tenggelam di Sungai Aare, Ternyata...

Polisi Bern Ungkap Kronologi Kakek 59 Tahun Tewas Tenggelam di Sungai Aare, Ternyata...

Tak lama setelah peristiwa Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, satu lagi korban sungai Aare tewas dimana kakek 59 tahun sempat hanyut sebelum dievakusi oleh pengunjung.--

BERN, DISWAY.ID - Sungai Aare, Bern kembali menelan korban, kali ini seorang kakek berusia 59 tahun tewas tenggelam di sungai berarus deras itu.

Polisi Bern mendapat laporan adanya orang tenggelam pada Sabtu, 18 Juni 2022 sekira pukul 18.45 malam waktu setempat.

Kakek tua itu dikabarkan meninggal dunia setelah mengalami adanya gangguan kesehatan yang akhirnya membuatnya tenggelam oleh arus deras Sungai Aare, Bern.

BACA JUGA:Daftar Negara Legalkan Donor Sperma, Sebotol Rp 14 Juta, Minat?

BACA JUGA:Nahas, Korban Tenggelam di Sungai Aare Kakek Berusia 59 Tahun

Awalnya ada seorang pria dan tiga wanita yang masuk ke dalam sungai di wilayah Bärengraben, Bern, Swiss untuk berenang.

Setelah beberapa saat berenang, satu-satunya pria yang ikut berennag itu mendapat masalah di air.

Ia pun pada kahirnya hanyut di arus deras Sungai Aare, hingga pada akhirnya ditemukan tewas.

Ketiga wanita yang berenang bersama kakek tua itu berteriak meminta bantuan ke orang-orang sekitar.

BACA JUGA:Ini Identitas Korban Tenggalam di Sungai Aare Usai Dilaporkan Insiden Hilang

BACA JUGA:Setelah Eril, Polisi Bern Ungkap Ada Seorang Pria Tewas Tenggelam Lagi di Sungai Aare, Begini Kronologinya

Sampai pada akhirnya ada seorang penolong alias pihak ketiga yang berhasil menangkap kakek tua yang sudah dalam kondisi tak bernyawa itu.

Melansir dari laman Police.be.ch, pihak ketiga langsung membawa korban ke darat di dekat Altenbergsteg dan membawanya keluar dari air.

Tenaga media bergerak cepat datang ke lokasi kejadian dan upaya penyelamatan jiwa akhirnya dilanjutkan oleh petugas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: