F1 Bahrain, Max Verstappen Tercepat Pada Sisi FP2 Bahrain GP, Hamilton Terkendala Sistem Pengereman

F1 Bahrain, Max Verstappen Tercepat Pada Sisi FP2 Bahrain GP, Hamilton Terkendala Sistem Pengereman

Sempat berada di posisi ke lima saat FP1, akhirnya Max Verstappen pada FP2 berhasil menunjukan performa terbaiknya di Formula1 2022 seri 1 Bahrain. -redbullcontentpool.com-

JAKARTA, DISWAY.ID – Sempat berada di posisi ke lima saat free practice (FP)1, akhirnya Max Verstappen pada FP2 berhasil menunjukan performa terbaiknya.

Bahkan juara dunia 2021 ini mampu mencatatkan waktu lebih cepat tiga detik dari Pierre Gasly yang berhasil menjadi yang tercepat pada FP1.

Sedangkan pada posisi ke dua ditempati oleh Charles Leclerc dari Ferrari dengan selisih +0.087 detik dan posisi ketiga ditempati oleh rekan satu timnya Carlos Sainz.

“Dari yang kami jalanani sejauh ini masih sesuai dengan target yang dicanangkan dan tampaknya Ferrari semakin menunjukan kemajuan yang pesat. Tentu saja hal ini nantinya akan membuat jalanya balapan semakin menarik,” ungkap Verstappen.

BACA JUGA:Bunda Bisa Coba Nih, 5 Resep Rahasia Kuah Bakso yang Lezat, Cocok untuk Weekend Keluarga

Meskipun mampu berada di posisi ke dua dan ketiga pada sesi FP2 ini, namun Carlos Sainz tampaknya masih belum puas dengan performa mobilnya.

“Kami akan kembali mencoba beberapa setingan mengingat masih ada waktu jelang balapan nanti. Saya rasa ada beberapa setingan yang harus kami lakukan agar mobil lebih kompetitif lagi,” jelas pembalap asal Mexico ini.

BACA JUGA:Hasil All England 2022: Langkah Tunggal Putra Terhenti di Perempatfinal

Sementara itu saingan terdekatnya Lewis Hamilton harus kembali ke paddock untuk melakukan beberapa perbaikan pada sistem pengereman pada Mercedesnya agar mampu tampil lebih maksimal.

Hasil yang cukup mengejutkan datang dari Fernando Alonso yang berhasil berada di posisi ke lima tercepat dalam sesi FP2 ini serta hanya tepaut satu detik dari Verstappen.

BACA JUGA:Simak! Ini Jadwal dan Lokasi Layanan SIM Keliling di Tangerang Selatan Hari Ini, Sabtu 19 Maret 2022

Sedangkan Pierre Gasly yang sempat menjadi tercepat pada sesi FP1 harus puas berada di posisi ke 11.

“Kami mengalami permasalahan dengan sistem pengereman dimana saat kondisi suhu cuaca menjadi sedikit lebih dingin membuat kerja rem tidak begitu maksimal, bahkan saya harus mengunjak rem jauh lebih dalam dari pada sebelumnya,” keluh Gasly.

BACA JUGA:F1 Bahrain, Pierre Gasly dari AlphaTauri Berhasil Catatkan Waktu Tercepat FP1 Seri Bahrain GP

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: f1.com