Anies Baswedan Pertimbangkan Istirahat dari Politik Meskipun Dibuka Peluang oleh NasDem
Langkah Anies Baswedan maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jakarta 2024, dinilai bakal sulit mendapat dukungan partai. -dok disway-
JAKARTA, DISWAY.ID - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem DKI Jakarta, Wibi Andrino, menyatakan bahwa NasDem masih terbuka terhadap kemungkinan pencalonan Anies Baswedan sebagai calon gubernur dalam Pilkada DKI Jakarta melalui partainya.
"NasDem masih amat terbuka, tentu bila Pak Anies ingin maju dalam Pilkada Jakarta pasti menjadi prioritas NasDem," katanya saat dikonfirmasi, Selasa 30 April 2024.
Meskipun demikian, Wibi Andrino yang juga Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD DKI Jakarta, menekankan bahwa Anies Baswedan juga menyatakan keinginannya untuk beristirahat sebentar dari dunia politik.
BACA JUGA:Musim Haji 2024, Ini Barang Paling Banyak Dibeli Calon Jamaah di Tanah Air
BACA JUGA:Hadir di PEVS 2024, Honda EM1 e: Series Bisa Ditest Ride Gratis!
"Tapi di acara pembubaran Timnas pak Anies juga mengatakan ingin rehat sebentar," ucapnya.
Sebelumnya, Wibi Andrino mengungkapkan keinginannya untuk mendorong mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, agar maju kembali dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta melalui partai NasDem.
"Kalau saya pribadi pasti pengen dong (Anies Maju) Ini kalau saya pribadi ya," katanya saat dikonfirmasi Kamis 14 Maret 2024.
BACA JUGA:Viral HRV Kabur Usai Tabrak Warung Taichan hingga Rusak 7 Sepeda Motor di Cempaka Putih
Hal itu berdasarkan kedekatanya dengan saat Anies menjadi Gubernur DKI Jakarta, Wibi mangaku dirinya sering berdiskusi dengan Anies dalam membahas Jakarta.
"Saya hubungan dengan Pak Anies cukup dekat. Ketika dia gubernur, saya anggota DPRD. Banyak hal yang kita diskusikan dan ingin kita kerjakan bersama untuk Jakarta. Kalau saya pribadi, kalau misalnya Pak Anies maju lagi di Jakarta pasti senang," ucapnya.
BACA JUGA:Terungkap Tujuan Eks Kadiv Hubinter Napoleon Bonaparte Datangi Halal Bihalal Timnas AMIN
BACA JUGA:Sarwendah Jalani Operasi Sinusitis, Baru Ketahuan Sejak Cek Kista di Kepala
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: