Pamit dari Real Madrid, Bale Kirim Pesan Mengharukan!

Kamis 02-06-2022,10:54 WIB
Reporter : Derry Sutardi
Editor : Derry Sutardi

JAKARTA, DISWAY.ID - Gareth Bale telah resmi mengakhiri masa baktinya bersama Real Madrid usai memenangkan gelar ke-14 Liga Champions dengan mengalahkan Liverpool 1-0 di final. 

Dalam perpisahannya, Bale menuliskan secarik surat ucapan selamat yang ditujukan kepada seluruh elemen yang terkait dengan Real Madrid.

Surat tersebut menandakan sebagai akhir cerita Bale bersama Real Madrid seiring kontrak yang bakal habis pada 30 Juni 2022.

BACA JUGA:Indonesia Ditahan Imbang Bangladesh, Shin Tae Yong Minta Maaf

Petualangan Bale dengan Real Madrid telah berlangsung selama sembilan tahun sejak bergabung dari Tottenham Horspurs pada 2013

Bersamaan itu pula, Bale banyak mendapat gelar, termasuk lima kali mengangkat trofi paling bergengsi di Eropa yaitu Liga Champions.

"Saya menulis pesan ini untuk mengucapkan terima kasih kepada seluruh rekan setim, yang lama dan juga yang sekarang, manajer saya, staf di belakang layar, dan kepada fan yang mendukung saya," kata Bale dalam surat tersebut.

"Saya tiba sembilan tahun lalu sebagai anak muda yang ingin mewujudkan mimpi bermain untuk Real Madrid. Memakai seragam putih, mengenakan lambang di dada, bermain di Santiago Bernabeu, meraih gelar, dan menjadi bagian dari sesuatu yang sangat terkenal, memenangkan Liga Champions," sambungnya.

BACA JUGA:Pogba Resmi Berpisah dengan MU: Saya Merasa Terhormat Telah Bermain untuk Klub Ini!

"Sekarang saya bisa menengok ke belakang, merenung, dan mengatakan dengan jujur bahwa mimpi ini jadi nyata dan bahkan jauh melampaui itu," ujarnya. 

"Jadi bagian dari sejarah klub ini dan meraih apa yang kami raih selama saya jadi pemain Real Madrid, sudah jadi pengalaman yang luar biasa dan tidak akan pernah saya lupa," lanjutnya.

"Saya juga ingin berterima kasih kepada Presiden Florentino Perez, Jose Angel Sanchez, dan para petinggi klub atas kesempatan yang diberikan kepada saya," tuturnya. 

"Bersama-sama kita bisa menciptakan momen yang selamanya akan hidup dalam sejarah klub ini dan sepak bola. Sungguh sebuah kehormatan. Terima kasih. Hala Madrid!" pungkasnya.

 

Kategori :