Polandia Gusur Swedia, Robert Lewandowski Sumbang Gol, Zlatan Ibrahimovic ‘Mandul’

Rabu 30-03-2022,05:53 WIB
Reporter : Syaiful Amri
Editor : Syaiful Amri

Sayang arah bola menyamping dari gawang Swedia.

Swedia berbalik mengancam, melalui upaya penyerang Real Sociedad Alexander Isak menit ke-13.

Tendangan Alexander Isak terlalu mudah ditepis kiper Polandia Wojciech Szczesny.

Kedua tim bermain terbuka. Saling melepaskan ancaman. 

Hingga turun minum bentrok Polandia vs Swedia bertahan 0-0. 

Memasuki babak kedua, Swedia kembali mengancam gawang Polandia lebih dulu. 

Kali ini melalui upaya dari penyerang Tottenham Hotspur Dejan Kulusevski. 

Namun tendangannya masih bisa diselamatkan Szczesny yang bermain cekatan pada laga Polandia vs Swedia.

Polandia kembali mengemas peluang emas di menit ke-48. Peluang beruapa hadiah penalti. 

Ini terjadi ketika gelandang Swedia Jesper Karlstrom melanggar Grzegorz Krychowiak di kotak terlarang.

Robert Lewandowski ditunjuk sebagai algojo. Tendanganya sukses menghujam gawang lawan. 

Polandia unggul 1-0 di menit 50 setelh kiper Swedia Robin Olsen salah membaca arah bola.

Unggul 1-0 Polandia kian berani menyerang. Hasilnya tak sia-sia. 

Gelandang Napoli Piotr Zielinski mencetak gol memanfaatkan kesalahan lini pertahanan Swedia. Skor berubah 2-0 di menit ke-72.

Sadar dengan kondisi tertinggal Swedia melakukan perombakan. 

Sejumlah pemain baru masuk salah satunya Zlatan Ibrahimovic di menit ke-80. 

Kategori :