BANDUNG, DISWAY.ID - Disampaikan prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat Rabu 13 April 2022 tidak mengalami perubahan seperti kemarin Selasa 12 Maret.
Cuaca cerah dan berawan hampir terjadi di sejumlah daerah khususnya pada pagi hari. Meski demikian di wilayah Kabupaten dan Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten dan Kota Bekasi masih berpotensi hujan ringan hingga sedang di wilayah.
Begitu pula dengan Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Subang, Kabupaten Cianjur, Kabupaten dan Kota Sukabumi, Kabupaten Indramayu.
Berikut ini data parkiraan cuaca dari BMKG, Stasiun Klimatologi Bogor yang diharapkan dapat menjadi panduan Anda dalam melakukan aktivitas.
-Pagi hari (07.00 – 13.00 WIB):
Cerah hingga cerah berawan.
- Siang hari (13.00 – 19.00 WIB):
Berpotensi hujan ringan hingga sedang di wilayah Kab dan Kota Bogor, Kota Depok, Kab dan Kota Bekasi, Kab Karawang, Kab Purwakarta, Kab Subang, Kab Cianjur, Kab dan Kota Sukabumi, Kab Indramayu.
Selanjutnya Kabupaten dan Kota Cirebon, Kab Majalengka, Kab Kuningan, Kab Sumedang, Kab dan Kota Bandung, Kota Cimahi, Kab Bandung Barat, Kab Garut, Kab dan Kota Tasikmalaya, Kab Ciamis, Kota Banjar, dan Kab Pangandaran.
- Malam hari (19.00 – 01.00 WIB):
Masih berpotensi hujan ringan hingga sedang di wilayah Kab dan Kota Bogor, Kota Depok, Kab dan Kota Bekasi, Kab Karawang, Kab Purwakarta, Kab Subang, Kab Cianjur, Kab dan Kota Sukabumi, Kab Indramayu.
Begitu pula dengan Kabupaten dan Kota Cirebon, Kab Majalengka, Kab Kuningan, Kab Sumedang, Kab dan Kota Bandung, Kota Cimahi, Kab Bandung Barat, Kab Garut, Kab dan Kota Tasikmalaya, Kab Ciamis, Kota Banjar, dan Kab Pangandaran.
- Dini Hari (01.00 – 07.00 WIB):
Cerah berawan hingga berawan. Potensi hujan ringan di wilayah Karawang