LOMBOK, DISWAY.ID-- Pebalap Repsol Honda Marc Marquez masih ditunggu kabar selanjutnya pasca crash.
Dirinya dilarikan ke RSUD Mataram, Lombok, oleh Repsol Honda Team setelah mendapatkan penanganan medis di medical centre, area paddoc.
Diketahui, Marquez mengalami crash dua kali pada sesi pemanasan ajang balapan MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Internasional Mandalika, Minggu (20/3/2022).
Tepatnya di tikungan 7 dengan kecepatan 180 Km/jam.
Marc Marquez terpelanting keatas saat memasuki tikungan 7 Sirkuit Internasional Mandalika.
Dari tayangan yang juga disiarkan langsung televisi, terlihat badan Marquez mendarat keras di gravel dengan beberapa kali berguling.
Motor yang dikendarainya yaitu Honda RC213V rusak parah.
Setelah terpelanting, Marquez mencoba berdiri dan kemudian berjalan pincang menuju paddoc.
Selanjutnya, oleh pihak Repsol Honda Team, Marquez dilarikan ke RSUD Mataram, rumah sakit terdekat yang dipersiapkan untuk mendukung ajang MotoGP Mandalika 2022 ini.
“Setelah jatuh, Marquez dibawa ke RSUD Mataram untuk pemeriksaan lebih lanjut,” tulis Repsol Honda Team melalui akun Twitternya.
Kini, Repsol Honda Team menunggu kondisi kesehatan Marquez.
Jika memburuk, tentu Marquez terancam absen di balapan MotoGP 2022 ini.
Mengingat kecelakaan yang dialami Marquez tersebut bukdan yang pertama, tetapi sudah kesekian keempat sepanjang akhir pekan.
Pemeriksaan kondisi Marquez secara menyeluruh lebih diutamakannya agar dapat ditentukan kelanjutan balapannya.