Javier Roca Jadi Pelatih Baru Arema FC, Singo Edan: Dia Berhasrat Terapkan Filosofi 'Malangan'

Rabu 07-09-2022,11:10 WIB
Reporter : Bambang Dwi Atmodjo
Editor : Dimas

Hal tersebut dinilai memengaruhi kinerja Javier Roca dalam memimpin tim.

“Di awal musim ini dia punya masalah dengan internal Persik. Jadi, bukan karena dia jelek atau apa. Jadi saya rasa citra dia sebagai pelatih tim degradasi itu tidak ada,” ujarnya.

Rifki optimistis dan sangat yakin pelatih berusia 45 tahun tersebut adalah orang yang tepat dan siap diberi kepercayaan penuh.

BACA JUGA:6 Gol Tercipta, Arema FC Tekuk Rans Nusantara 4-2

"Sebetulnya kami belum ngobrol jauh soal pemain, tapi saya tanya kamu gimana dengan pemain yang ada sekarang?’,” tutur M. Ali Rifki mengisahkan obrolannya dengan Javier Roca.

“Roca jawab, Itu pemain bagus-bagus semua, saya siap menjadikan mereka lebih baik dan main dengan gaya Malangan, dan dengan banyak menyerang’,” ujar M. Ali Rifki menceritakan.

“Untuk kepelatihan, saya sempat video call dengan beberapa staf pelatih, dan oke semua,” kata M. Ali.

Perekrutan Javier Roca sebagai pelatih baru Arema FC ini juga diiringi tanda tanya besar.

Sebab, sejauh ini Javier Roca belum punya prestasi yang menonjol, apabila dibandingkan dengan figur pelatih tim sebelumnya, Eduardo Almeida.

Pada kompetisi Liga 1 musim lalu, Persik Kediri besutan Javier Roca hanya finis di papan tengah, persisnya di posisi 11.

Seperti diketahui, musim ini Javier Roca cuma bisa menemani Persik Kediri sampai pekan keempat saja.

Ia diberhentikan Persik setelah hanya mampu memetik sebuah poin, hasil dari satu hasil seri dan tiga kekalahan.

Selain itu, Persik asuhan Javier Roca kemasukan enam gol dan mencetak dua gol saja pada empat pekan awal Liga 1 2022-2023.

Kategori :