Sementara itu, terdapat dua pilihan RAM 3 GB dan 4 GB, di mana masing-masing ROM atau ruang penyimpanannya 32 GB dan 64 GB. Kata Ricky, kedua tipe tersebut sudah didukung fitur RAM Plus.
"RAM Plus masing-masing 3GB dan 4GB. Penggunanya tak perlu bingung dengan banyaknya ngonten, karena ruang penyimpanannya bisa ditingkatkanya hingga 1 TB dengan MicroSD," timpal Ricky.
Tak hanya sampai di situ. Ricky menyebut, Samsung Galaxy A04 tersedia slot dual sim card dan satu kartu MicroSD yang dapat digunakan secara berbarengan.
BACA JUGA:Vivo V25e Meluncur di Indonesia, Intip Spek dan Harganya yang Bikin Ngiler
Tak kalah penting adalah baterainya punya kapasitas besar 5.000 mAh dan didukung adapter charging berkuatan 15W.
Untuk fitur audionya sendiri Samsung Galaxy A04 sudah menggunakan Dolby ATMOS. Kata Ricky, nonton YouTube atau film pilihan semakin ciamik secara nonton di bioskop.
Terakhir, Samsung Galaxy A04 tersedia dengan tiga pilihan warna, yakni Black, Green dan Copper.
Untuk harganya, Samsung Galaxy A04 dijual dengan dua pilihan tipe, sebagai berikut:
- Rp 1,499,000 3GB + 4GB 32GB
- Rp 1,799,000 4GB + 4GB 64 GB