JAKARTA, DISWAY.ID - Pergerakan harga emas yang dijual di Pegadaian mayoritas naik pada perdagangan Kamis 22 Desember 2022.
Pegadaian menjual jenis emas UBS, emas Retro, emas Antam dan emas Antam Batik seluruhnya menguat.
Sedangkan ukuran yang dijual mulai dari 0,5 gram sampai dengan 1.000 gram.
Mengutip laman resmi Pegadaian, Kamis 22 Desember 2022 harga emas Antam yang dijual di Pegadaian dipatok Rp 1.052.000 per gram.
BACA JUGA:Turun! Harga Emas Antam 22 Desember 2022 Dibanderol Rp 1.014.000 per Gram
Angka ini melonjak Rp 13.000 jika dibandingkan harga kemarin yang ada di angka Rp 1.039.000 per 1 gram.
Sedangkan harga emas UBS untuk ukuran 1 gram naik ke level Rp 1.010.000 per gram dibanding perdagangan kemarin yang dipatokRp 1.007.000 per gram. Artinya terjadi kenaikan Rp 3.000.
Masyarakat bisa memantau langsung rincian harga emas 24 karat di Pegadaian melalui website resminya www.pegadaian.co.id.
Berikut Rincian Harga emas Pegadaian, Kamis 22 Desember 2022:
Harga Emas Antam
- Harga emas Antam 0,5 gram = Rp 572.000
- Harga emas Antam 1 gram = Rp 1.052.000
- Harga emas Antam 2 gram = Rp 2.040.000
- Harga emas Antam 3 gram = Rp 3.034.000
- Harga emas Antam 5 gram = Rp 5.022.000