JAKARTA, DISWAY.ID - Manchester City kalah tipis 1-0 dari tuan rumah Tottenham Hotspurs pada lanjutan Liga Inggris, Minggu 5 Februari 2023.
Gaya Pressing ketat yang diperagakan oleh The Lilywhites membuat pola permainan Man City tak banyak berkembang.
Hasilnya, pada menit ke-15, striker Tottenham Harry Kane mampu menjebol gawang Manchester City di.
Proses gol bermula dari peran Pierre Emile Hojbjerg yang mampu merebut bola dan mengirim assist untuk Harry Kane.
BACA JUGA:Erik Ten Hag Siapkan 'Ide Gila' di Bursa Transfer Musim Panas 2023, Tak Ada Daftar Pemain Bintang
Kekalahan ini, sekaligus Manchester City gagal memanfaatkan kekalahan Arsenal di markas Everton sehari sebelumnya.
Dengan tumbangnya The Citizens di tangan Tottenham, Man City masih tertinggal lima angka dari Arsenal yang berstatus pemuncak klasemen.
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola beralasan, kekelahan timnya dari Tottenham karena faktor kelelahan selama perjalanan menuju London.
"Datang ke London seperti pergi ke Eropa Utara. Butuh 4 jam 20 menit dan 4 jam 30 menit untuk mencapai hotel," kata Guardiola seperti dikutip dari Give Me Sport.
"Sungguh melelahkan untuk datang ke London, saya minta maaf. Kini kami harus kembali ke Manchester dan bersiap untuk laga lawan Aston Villa," sambungnya.
BACA JUGA:Hasil Liga Inggris 4 Februari 2023: Arsenal Tumbang 1-0 dari Everton
BACA JUGA:Manchester United Pilih-pilih di Bursa Transfer Januari: Vlahovic, Felix atau... Eks Arsenal?
Rekor Gol Harry Kane
Bagi Kane, gol ke gawang Man City membuat ia memecahkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak untuk Tottenham.