Proposal Sir Jim Ratcliffe Abu-abu, Sheikh Jassim Tawarkan MU Insfrastruktur Wahid: Carrington Hingga Old Trafford Siap Disulap

Sabtu 18-02-2023,22:55 WIB
Reporter : Dimas
Editor : Dimas

Sebelumnya Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani dirumorkan akan terlibat dalam pembelian Manchester United dengan dua perusahaan negara QIA dan QIS.

Namun karena sang pemimpin Qatar adalah pemilik klub Paris Saint-Germain (PSG), UEFA melarangnya.

Bukan tanpa alasan, seorang pemilik dilarang untuk menguasai dua klub yang bisa bertanding di satu kompetisi yang sama.

Akhirnya Emir Qatar mendapat solusi untuk menyerahkan proses akuisisi MU kepada pamannya, Sheikh Hamad bin Jassim bin Jabel Al Thani.

BACA JUGA:Lengkap! Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan ke-24, Ada Newcastle United vs Liverpool (LIVE SCTV)

Ia bersama anaknya Sheikh Jassim bin Hamad Al Thani memimpin proyek pembelian Manchester United secara penuh melalui jalur swasta.

Dilaporkan sebelumnya, Sheik Jassim menggunakan yayasan '92 Foundation miliknya untuk mengajukan penawaran resmi.

Dalam proposal itu, Sheikh Jassim secara 100 persen akan membeli MU dari Glazer. Ia juga bersedia membayar utang MU secara lunas.

Nilai proposal yang ditawarkan disebut-sebut mendekati keinginan Glazer, yakni 4,5 Miliar Pounds atau setara Rp 82,1 Triliun.

BACA JUGA:Isi Proposal Qatar untuk Akuisisi Manchester United Mencengangkan, Bikin Investor Lain Minder?

Sementara Glazer menginginkan penjualan MU di angka 6 miliar Pounds atau setara Rp 109 triliun.

Selain melunasi utang yang dibebankan Glazer itu, Sheikh Jassim yang diketahui fans MU sejak tahun 1992 itu akan berinvestasi secara keseluruhan.

Mulai tim sepak bola Manchester United, dari akademi hingga tim senior akan didanai oleh pimpinan Qatar Islamic Bank (QIB) tersebut.

Tak berhenti di situ, Sheikh Jassim juga menawarkan insfrastruktur seperti pembangunan baru pusat latihan di Carrington dan stadion megah Old Trafford akan disulap.

"Tawaran ini akan benar-benar bebas utang melalui '92 Foundation milik Sheikh Jassim, yang akan berinvestasi dalam tim sepakbola, pusat pelatihan, stadion dan infrastruktur yang lebih luas, para penggemar pengalaman dan komunitas yang didukung klub," terang pernyataan tersebut.

Sheikh Jassim berharap tawarannya membuat Glazer tergiur. Ia memimpikan untuk mengembalikan Setan Merah meraih banyak kesuksesan.

Kategori :