JAKARTA, DISWAY.ID - Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) kembali resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.
Lantas bagaimana persiapan Indonesia selaku tuan rumah?
Jika dilihat dari persiapan sebelumnya, Indonesia nampaknya sudah sangat siap dari segala teknis dan non tenisnya.
BACA JUGA:Jokowi 'Senggol' JIS! Sinyal Kuat Bakal Dipakai Piala Dunia U-17 2023
Mengingat, sebelumnya Indonesia sudah menyiapkan untuk Piala Dunia U-20 yang kemudian gagal di tengah jalan lantaran dicabut FIFA.
Untuk stadion yang sebelumnya ditujukan untuk perhelatan Piala Dunia U-20 dapat dipakai saat Piala Dunia U-17 2023.
Direktur Prasarana Strategis Direktorat Jendral (Ditjen) Cipta Karya Kementerian PUPR, Essy Asiah mengatakan, stadion-stadion tersebut sudah memenuhi standar yang ditetapkan FIFA.
"Kalau untuk dipakai sudah sangat siap," kata Essy di Jakarta pada Sabtu, 1 Juli 2023.
BACA JUGA:Persiapan Piala Dunia! Erick Thohir Gelar Seleksi Timnas U-17 pada Juli-Agustus 2023
Berikut enam stadion yang siap digunakan untuk Piala Dunia U-17 2023:
1. Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta
2. Stadion Si Jalak Harupat, Bandung
3. Stadion Manahan, Solo
4. Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
5. Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang