7 Rekomendasi Gula untuk Diabetes Terbaik dan Aman, Gak Khawatir Lagi, Deh!

Selasa 01-08-2023,09:56 WIB
Reporter : Amanda Fanny
Editor : Amanda Fanny

2. Aspartam

Menurut Food and Drug Administration (FDA) Amerika Serikat, aspartam termasuk gula aman untuk dikonsumsi penderita diabetes karena rendah kalori.

Meski demikian, FDA menganjurkan jumlah aspartam yang aman dikonsumsi yaitu tidak lebih dari 50 mg per kg berat badan.

Bagi seseorang yang memiliki berat 60 kg, dapat mengonsumsi 75 bungkus aspartam dalam bentuk saset kecil, dan jangan diseduh dalam suhu tinggi supaya nutrisi di dalamnya tidak rusak.

3. Xylitol

Satu lagi jenis pemanis yang juga disebut dengan gula alkohol, yaitu Xylitol. Xylitol memiliki indeks glikemik rendah dan tidak mengandung fruktosa.

Melansir dari Healthline, jenis gula ini mengandung kalori 40% lebih sedikit dibandingkan dengan gula pasir.

Untuk penderita diabetes, pradiabetes, obesitas atau masalah metabolisme lainnya, xylitol adalah alternatif yang sangat baik untuk dijadikan pemanis pengganti.

Lebih bagusnya lagi, mengonsumsi Xylitol juga dapat memberi manfaat kesehatan yang baik lainnya.

Dalam penelitian yang diterbitkan di Journal of Natural Science, Biology, and Medicine, ditemukan bahwa penggunaan xylitol dalam permen karet dapat meningkatkan kesehatan gigi dan membantu mencegah kerusakan pada gigi.

Selain untuk kesehatan gigi, xylitol juga bermanfaat dalam meningkatkan produksi kolagen, sehingga baik untuk kulit.

Xylitol juga dapat meningkatkan volume tulang bagi penderita osteoporosis, serta meringankan infeksi pada telinga.

4. Madu 

Madu mengandung vitamin dan mineral yang dapat membantu mengatasi peradangan.

Komponen madu seperti polifenol dapat membantu mengatasi peradangan pada tubuh. 

Pemanis alami ini juga memiliki antioksidan yang sangat baik untuk kesehatan.

Kategori :