Ia juga menyayangkan tingkah laku pengguna mobil Avanza, awalnya kegirangan bisa menempel bus dengan kecepatan tinggi di jalan Tol sampai terjadi kecelakaan.
BACA JUGA:Rian Mahendra Kembali Borong Bus, PO MTI Makin Tak Terbendung
Harusnya kata Rian Mahendra, pengguna mobil Avanza bisa memperkirakan bahayanya jika menempel bus yang ugal-ugalan di jalan Tol.
"Buat awak yg ada diavanza.. sebelum kalian nangis2 minta tolong setelah kejadian.. inget2 aja tawa ceria kalian ketika kalian membahayakan diri mengekori bis tanpa memikirkan keselematan kalian sebelum kejadian.. biar sakitnya gak terlalu terasa...," terang Rian.
Terakhir Rian Mahendra menyampaikan belasungkawa atas kecelakaan yang dialami mobil Avanza dan penumpangnya.
"Ikut berduka buat kalian.. mudah2an kalian semua cepat sembuh dan bisa menjalani hidup dengan lebih baik lagi.. inget2 aja.. hari ini izroil baru ngelirik kalian.. belon nengok..," tukas Rian Mahendra.