Alasan Eden Hazard Putuskan Pensiun di Usia 32 Tahun

Selasa 10-10-2023,20:20 WIB
Reporter : Fandi Permana
Editor : Derry Sutardi

Masih dalam keterangannya, Hazard tak lupa mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua orang dan klub yang berpengaruh selama berkarier di sepak bola. 

Ia berharap bisa melanjutkan tahapan berikutnya dalam kariernya.

"Saya juga berterima kasih kepada klub-klub yang pernah saya perkuat: LOSC, Chelsea dan Real Madrid. Saya juga berterima kasih kepada RBFA dan juga Timnas Belgia," sambung Hazard.

"Saya juga berterima kasih kepada keluargga, teman-teman, penasehat dan orang-orang terdekat yang berada di samping saya di waktu senang dan sulit. Terakhir, saya juga berterima kasih kepada kalian para fans saya yang sudah mengikuti perjalanan karir saya dan mendukung saya. Sekarang waktunya bagi saya untuk menikmati waktu dengan orang-orang yang saya kasihi dan juga menjajal pengalaman baru. Sampai jumpa di luar lapangan, teman-teman," lanjutnya menandaskan.

BACA JUGA:Wah! Arsenal Dikabarkan Tertarik Rekrut Eden Hazard, Gunners Setuju Gak Nih?

BACA JUGA:Arsenal Buka Peluang Pulangkan Hazard ke Liga Inggris

Sebelum memutuskan pensiun, Hazard sendiri sempat dikabarkan akan mencoba peruntungan di luar Eropa. Bahkan Hazard dirumorkan bermain di sejumlah klub MLS hingga Arab Saudi. 

Karena ia tetap ingin bertahan di Eropa di saat cedera yang terus menghantui, Hazard kesulitan mendapatkan klub dan akhirnya memutuskan pensiun di usia 32 tahun. 

Kategori :