Ten Hag Bilang Mount Pemin Kunci Lawan City, Fakta Hanya Duduk di Bangku Cadangan!

Minggu 29-10-2023,22:19 WIB
Reporter : Dimas
Editor : Dimas

MANCHESTER, DISWAY.ID -- Starting line up Manchester United melawan Manchester City resmi dirilis. Tak ada Mason Mount 11 pemain pertama.

Setelah sembuh dari cedera, peran Mason Mount justru berkurang. Kini eks pemain Chelsea itu jarang starter.

Erik ten Hag mengatakan bahwa Mount merupakan pemain kuncinya di lini tengah Setan Merah.

BACA JUGA:Prediksi Skor Man United vs Man City Malam Ini, Striker Setan Merah Mandul!

Pelatih Belanda itu menilai, Mount bisa mempermudah rekan setimnya di lapangan. Tetapi di laga besar ini Mount hanya duduk di bangku cadangan.

“Saya pikir di setiap laga, permainan kami akan mendapat keuntungan dari kehadiran Mason Mount. Saya tidak punya kekhawatiran untuknya. Ia masuk di banyak laga, ia menjadi starter di banyak laga," kata Ten Hag, dilansir dari laman resmi klub.

Saat konferensi pers sebelumnya Ten Hag mengatakan, ia tak bisa menggaransi Mount tampil di awal.

Penilaian Ten Hag atas pemainnya berdasarkan pertandingan sebelumnya.

BACA JUGA:Orangtua Luis Diaz jadi Korban Penculikan di Kolombia, Polisi Turun Tangan

Jika ia melihat pemainnya bermain kurang baik, besar kemungkinan pemain tersebut sulit masuk starter.

Kendati begitu Ten Hag tetap memuji keterampilan Mount. Ia dinilai bisa membantu melawan City di Old Trafford malam ini, Minggu, 29 Oktober 2023.

“Dalam laga terakhir, ia tidak, tetapi yang pasti, ia adalah salah satu pemain yang kami pertimbangkan untuk hari Minggu karena seperti yang Anda katakan, ia memiliki kemampuan untuk membantu kami melawan City," tukasnya.

Kategori :