Selanjutnya, Munarman juga sempat mengucapkan ikrar setia kepada NKRI pada Agustus 2023 lalu. Munarman dinilai cakap dan mau mengikuti program deradikalisasi dari BNPT hingga mengucap ikrar setia NKRI.
"Selama berada di Lapas, yang bersangkutan aktif mengikuti semua kegiatan pembinaan dan menyatakan secara terbuka siap bekerja sama dalam hal pembinaan, termasuk mengikuti program deradikalisasi," ujar Yosafat Rizanto, Kepala Lapas Kelas II-A Salemba, dalam keterangannya, Selasa 8 Agustus 2023.