(Harus diisi sesuai dengan yang
tercantum di akte kelahiran.)
- Pekerjaan Ayah/Wali - Pekerjaan Ibu
- Pendidikan Ayah/Wali - Pendidikan Ibu
- Penghasilan Ayah/Wali - Penghasilan Ibu
- Jumlah Tanggungan
3. Bagi peserta UTBK-SNBT 2024 yang tidak mempunyai kebutuhan khusus, seperti tuna netra/buta maupun tuna daksa/lumpuh, dapat mengosongkan form Kebutuhan Khusus dan jangan mencentang kedua pilihan tersebut.
4. Pastikan bahwa Anda telah mengisi seluruh data yang kosong, lalu klik tombol Simpan dan Lanjutkan.
BACA JUGA:Simak! Daftar 10 SMA Terbaik di Jabodetabek Berdasarkan Nilai UTBK 2023
1.3. Alur Bagi Peserta UTBK-SNBT 2024 Kebutuhan Khusus
1. Bagi peserta UTBK-SNBT 2024 yang berkebutuhan khusus, seperti tuna netra/buta dan
atau tuna daksa/lumpuh, harap memberi tanda centang (√) pada kotak yang tersedia.
- Peringatan :
a. Bagi yang mempunyai disabilitas tuna netra/buta, pastikan Anda mencentang pilihan di bawah ini. Jika tidak mencentang, maka Anda akan ditempatkan di ruang ujian yang tidak ada fasilitas untuk disabilitas netra.
2. Setelah Anda memberi tanda centang pada pilihan Tunanetra/buta maka selanjutnya akan muncul tampilan kotak konfirmasi untuk memastikan bahwa Anda adalah penyandang disabilitas tuna netra.
3. Bagi peserta UTBK-SNBT 2024 disabilitas netra/buta maka wajib mengunggah formulir SURAT KETERANGAN TUNA NETRA/BUTA sebagai bukti bahwa Anda penyandang disabilitas netra/buta.