Daftar Menu Solaria Terbaru 2024, Harga, Rekomendasi, dan Cabang

Selasa 04-06-2024,16:18 WIB
Reporter : M. Ichsan
Editor : M. Ichsan

Menu satu ini salah satu best seller di Solaria. Nasi goreng ini porsinya cukup besar dan topping daging kambingnya juga melimpah. Dagingnya juga gak alot dan gak kecium bau prengus. Sekali cobain, dijamin bakal pesen menu ini lagi di lain waktu.

Harga: Rp52.000

2. Mie Ayam Special Solaria

Kalau nyari menu Solaria yang enak dan murah, order aja Mie Ayam ini. Menu ini pakai jenis mie yang tebal, dengan topping ayam pedas dan sawi. Sementara itu, kuahnya disajikan terpisah.

Harga: Rp29.000

3. Chicken Cordon Bleu

Menu Solaria Chicken Cordon Bleu ini juga menjadi salah satu yang terlaris. Potongan ayamnya lumayan besar dengan keju yang meleleh saat dipotong. Ada 2 opsi pelengkap yakni nasi atau kentang goreng yang bisa kamu pilih.

Harga: Rp53.000

BACA JUGA:Wisata Kuliner Paling Favorit saat Imlek, Cakwe Master Cuma Rp20.000

BACA JUGA:Kuliner Imlek 2024, Ini Resep Lidah Kucing Renyah dari Chef Devina Hermawan

4. I Fu Mie

Kalau bosan sama nasi, cobain I Fu Mie aja. Selain rasanya yang lezat, gizinya juga lengkap lho karena udah ada karbo, serat, dan juga protein hewani. Jadi, ini tuh mie yang digoreng kering lalu disiram kuah kental berisi sayur, ayam, telur, dan bakso.

Biar kerasa kriuk-nya, kamu bisa pesen kuah secara terpisah lho. Hack ini lagi viral banget di medsos katanya bisa dapat porsi kuah kental atau tumisan yang lebih banyak kalau dipisah. Bener atau nggak buktiin sendiri aja, ya.

Harga: Rp44.000

Cabang Solaria di Indonesia

Tertarik cobain menu favorit di atas? Dateng aja ke cabang Solaria terdekat di kotamu. Saat ini, Solaria udah punya 200an gerai di Indonesia lho. Gak cuma ada di pusat perbelanjaan aja, Solaria juga terdapat di rest area dan ada outlet yang berdiri sendiri juga. Ini dia beberapa outletnya.

Tags :
Kategori :

Terkait