
Bumbu halus yang dibutuhkan:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 5 buah cabai merah besar
- 10 buah cabai merah keriting
- 3 cm lengkuas
BACA JUGA:Resep Oseng Daging Sapi Kecombrang, Menu Makan Siang yang Bikin Melek, Auto Nambah Nasi!
Cara Membuat Rendang Daging Sapi
- Cuci daging sapi hingga bersih, lalu potong menjadi ukuran kecil dan sedang.
- Haluskan bumbu-bumbu rendang yang sudah dipersiapkan
- Panaskan minyak goreng dalam wajan. Tumis bumbu rendang hingga harum dan matang.
- Setelah bumbu rendang matang, masukkan daging sapi ke dalam wajan dan aduk-aduk hingga daging berubah warna.
- Setelah daging berubah warna, tambahkan daun jeruk, daun salam, serai, dan air kelapa atau santan ke dalam wajan.
- Lalu, aduk-aduk dan masak hingga daging sapi empuk dan kuah mengental.
- Jika daging sapi sudah empuk, tambahkan garam secukupnya. Kemudian, aduk hingga rata.
- Terakhir, rendang daging sapi siap disajikan dengan nasi putih dan kerupuk.
Demikian informasi mengenai resep rendang daging sapi spesial enak dan empuk. Selamat mencoba!