Paloh menyebut, kedatangannya ke kediaman presiden terpilih itu juga memperjelas posisi Partai Nasdem.
BACA JUGA:PKB Pertimbangkan Undang Anies Baswedan dalam Acara Muktamar di Bali
Ia pun menegaskan jika partainya bertekad untuk mendukung pemerintahan kedepan.
"Nasdem jelas bertekad dengan seluruh daya upaya yang ada apa yang dimilikinya berkepentingan untuk menyukseskan pemerintahan ini. Saya juga mengatakan, mudah-mudahan Nasdem bukan sebagai faktor yang menambah beban, insyaallah mudah-mudahan dia bagian yang meringankan," ujarnya.