JAKARTA, DISWAY.ID - Gempa bumi baru saja melanda Buru Selatan, Maluku pada Jumat pagi, 23 Agustus 2024.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan gempa bumi di Buru Selatan, Maluku memiliki kekuatan magnitudo (M) 4,6.
Gempa bumi Buru Selatan, Maluku terjadi pada pukul 05.37 pagi WIB.
Selain itu BMKG juga telah mengonfirmasi bahwa episentrum gempa terletak di 5.87 Lintang Selatan (LS) dan 128.48 Bujur Timur (BT), tepatnya sekitar 240 kilometer sebelah tenggara Buru Selatan dengan kedalaman mencapai 328 kilometer.
BACA JUGA:Gempa Bumi Guncang Kabupaten Berau Kaltim, Berpusat di Darat
BMKG memberikan peringatan bahwa informasi mengenai gempa ini masih terus diperbarui dan dapat berubah seiring dengan tambahan data yang diperoleh.
Hal itu menunjukkan bahwa kualitas hasil analisis data masih dalam tahap dinamis.
Dalam tweet resmi BMKG, tertulis: "#Gempa Mag:4.6, 23-Aug-2024 05:37:33WIB, Lok:5.87LS, 128.48BT (240 km Tenggara BURU SELATAN-MALUKU), Kedlmn:328 Km #BMKG."
BMKG akan selalu berkomitmen dalam memberikan atau menyebarluaskan informasi yang akurat dan sahih kepada masyarakat terkait adanya bencana alam.
BACA JUGA:Fakta-fakta Gempa Megathrust yang Tinggal Menunggu Waktu: Pemicu Hingga Peta Zona Bahayanya!
Tetap waspada dan pantau perkembangan informasi resmi dari BMKG untuk mendapatkan pembaruan terkini mengenai situasi gempa bumi ini.