Kebakaran Hanguskan Kayu Jati, Toko Mebel Jaksel Rugi Rp5 Miliar

Jumat 23-08-2024,14:02 WIB
Reporter : Rafi Adhi Pratama
Editor : Marieska Harya Virdhani

JAKARTA, DISWAY.ID - Pemadam Kebakaran (Damkar) berhasil padamkan api yang membakar ruko mebel di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Perwira Piket Damkar Jakarta Selatan, M. Slamet mengatakan pihaknya menerjunkan 50 personel dalam memadamkan kebakaran tersebut.

"Alhamdulillah tidak ada penjalaran ke rumah warga, yang dibelakang toko ini masih satu rangkaian gedung ini, kini sudah aman," katanya kepada awak media, Jumat 23 Agustus 2024.

BACA JUGA:Kesaksian Ketua RT Detik-detik Kebakaran Toko Mebel Kebayoran Lama

"Kejadian pukul 10.45, tim langsung menuju TKP. Ketika tim sampai TKP api sudah besar sampai saat ini hasil penyelidikan belum ditemukan korban. Kami dari Damkar meluncurkan sebanyak 12 unit berikut pendukung. Jumlah personel sebayak 50 orang," lanjutnya.

Sejauh ini tidak ada korban dalam kebakaran tersebut.

Untuk kerugian disebut mencapai miliaran rupiah.

BACA JUGA:Kebakaran Toko Mebel di Kebayoran Lama, Ini Kondisi Terkini

"Diperkirakan kerugian mencapai 5 milyar, karena barang-barang yang terbakar kayu jati semua dan ada dua mobil yang terbakar. Kebetulan siang tidak ada penghuni, penghuni dan karyawan berhasil selamat," ujarnya.

Sebelumnya, kebakaran terjadi di toko mebel PD Jati Indah, Jalan Raya Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Kasudin Gulkarmat Jaksel, Samsul Huda mengatakan kebakaran terjadi pada sekitar 10.45 WIB.

BACA JUGA:Kebakaran Gudang Mebel di Jakarta Selatan, 2 Mobil Hangus Dilahap si Jago Merah

"Terima berita 10.45 WIB. Sumber infomasi laporan masyarakat telepon ke kantor Sudin," katanya kepada awak media, Jumat 23 Agustus 2024.

Sementara berdasarkan pantauan jurnalis disway.id di lokasi, petugas Damkar masih memadamkan api di lokasi.

Tampak bagian depan toko itu telah berhasil dipadamkan dari api.

Kategori :