JAKARTA, DISWAY.ID - Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung mengungkapkan alasan dirinya bertemu dengan mantan gubernur Jakarta Fauzi Bowo atau Bang Foke di Museum MH Thamrin.
Kata dia, hal itu karena, dirinya dan Bang Foke memiliki hubungan yang sangat pribadi.
BACA JUGA:Pramono Anung-Rano Karno Bertemu Mantan Gubernur Jakarta Fauzi Bowo
BACA JUGA:Pramono: Stadion JIS Peninggalan Anies Sudah Baik, Cuma Kurang Infrastrukturnya
"(Karena) saya dengan Bang Foke ini memiliki hubungan yang sangat panjang secara pribadi," kata Pramono di Museum MH Thamrin, Selasa, 3 Agustus 2024.
Ia pun menjelaskan alasan selanjutnya yaitu ia dan Rano Karno ingin bersilaturahmi dengan orang yang pernah berjasa di Jakarta.
Lebih lanjut, ia mengenang saat dirinya mendorong Bang Foke untuk maju di Pilgub Jakarta.
"Seperti yang disampaikan beliau, ketika beliau maju sebagai calon gubernur pertama kali, sebelumnya dia Sekda saya bisikin beliau 'abang ini pantas kalau maju sebagai gubernur DKI'," ungkapnya.
"Memang dalam kepemimpinan beliau, saya dan Bang Dul siapa saja yang pernah berjasa untuk Jakarta, saya pengin sowan satu per satu karena apa pun semuanya memiliki legesi dengan kepemimpinan dan gaya masing-masing, saya tidak mau memperdebatkan kelebihan atau kekurangan, semuanya pasti mempunyai kelebihan dan kekurangan karena tantangannya berbeda-beda," lanjutnya.
BACA JUGA:Temui Warga Jakarta, Pramono Belanja Masalah: Ada yang Keluhkan Aksi Premanisme di Tanjung Priok
Diketahui, Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta Pramono Anung-Rano Karno bertemu dengan Mantan Gubernur Jakarta Fauzi Bowo (Bang Foke) di Museum MH Thamrin, Jakarta Pusat pada Selasa 3 September 2024.
Berdasarkan pantauan di lokasi, kedatangan Pramono-Rano tiba di museum MH Thamrin disambut oleh Fauzi Bowo.
Dalam kesempatan itu, Fauzi Bowo berkelakar dirinya tak akan mungkin menjadi gubernur jika tak ada Pramono Anung.
"Kalo gaada beliau gua gajadi gubernur di Jakarta," seloroh Bang Foke di lokasi.