JAKARTA, DISWAY.ID -- Festival musik tahunan Pestapora kembali diselenggarakan Boss Creator dalam waktu dekat.
Pestapora 2024 akan berlangsung meriah selama tiga hari berturut-turut mulai tanggal 20-22 September 2024 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Utara.
Festival musik ini dikabarkan mengadirkan ratusan musisi ternama Indonesia termasuk mantan presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
BACA JUGA:Konser Gratis Iwan Fals di Padang 21 September 2024, Catat Waktu dan Lokasinya
BACA JUGA:Hari Ini! Link dan Cara Beli Tiket Film Konser Taeyong NCT di Bioskop, Dibuka Mulai Pukul 10.00 WIB
Bagi kamu yang sudah mengamankan tiket untuk menyaksikan idola di Pestapora 2024, jangan lupa untuk melakukan penukaran tiket.
Penukaran tiket Pestapora 2024 menjadi salah satu syarat yang wajib dilakukan bagi pemegang tiket agar bisa masuk ke area festival musik.
Lantas bagaimana cara melakukan penukaran tiketnya? Simak informasi lengkapnya berikut.
Cara Penukaran Tiket Pestapora 2024
Melansir dari akun Instagram resminya, penukaran tiket Pestapora 2024 dapat dilakukan dua sesi yakni satu hari sebelum acara ataupun saat acara berlangsung.
Penukaran tiket dapat dilakukan di Ticketbox Gambir EXPO Kemayoran pada tanggal:
- 17-19 September 2024: Pukul 14.00-22.00 WIB
- 20-22 September 2024: Pukuk 1.00-23.00 WIB
BACA JUGA:Rundown Konser Doyoung NCT di ICE BSD 21 September 2024, Open Gate 10.00 WIB
Berikut tata cara penukaran tiket Pestapora 2024 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Utara:
1. Dateng ke Gambir Expo dan cari pintu 2
2. Siapkan e-voucher dari loket.com serta identitas diri (KTP/SIM/PASPOR)