Teknologi AI dan Wellbeing Kembangkan Siswa Unggul Berbudi Luhur

Rabu 30-10-2024,11:28 WIB
Reporter : Annisa Amalia Zahro
Editor : Khomsurijal W

Donovan juga menyoroti kesejahteraan siswa pada emosional, sosial, dan akademik menjadi fokus utama dalam Program Kesejahteraan Siswa (Wellbeing Programme) di sekolah.

BACA JUGA:Canggih! Kini Ada Mesin Kopi yang Bisa Bikin Minuman Herbal

Program ini menyediakan sistem dukungan berjenjang untuk membantu mengelola masalah perilaku demi menciptakan lingkungan sekolah yang positif.

Dengan begitu, siswa dapat berkembang dalam semua aspeek kehidupan.

Dijelaskannya, salah satu bagian utama dari program ini adalah sistem manajemen perilaku bertingkat, yang menawarkan berbagai tingkat dukungan sesuai dengan kebutuhan individu siswa.

Hal ini membantu siswa mengembangkan perilaku positif dan keterampilan hidup seperti manajemen waktu, kontrol emosi, dan komunikasi melalui lokakarya pengelolaan diri sendiri.

Program yang juga mengacu pada Kerangka Kerja Kesejahteraan Cambridge Primary ini mengajarkan keterampilan hidup untuk membantu siswa menghadapi tantangan sehari-hari.

"Dengan menggabungkan teknologi dan dukungan kesejahteraan siswa, BINUS SCHOOL Serpong menciptakan lingkungan yang seimbang di mana siswa dapat berkembang baik secara akademis maupun emosional, memastikan mereka menjelajahi cakrawala baru dan siap menghadapi kesuksesan di masa depan," pungkasnya.

Kategori :