JAKARTA, DISWAY.ID - Simak jadwal dan Rute naik bus wisata tingkat di Jakarta secara gratis.
Seperti yang diketahui, bus Jakarta Explorer adalah armada bus wisata gratis yang dikelola oleh PT Transportasi Jakarta
Bus ini diperuntukkan bagi para wisatawan yang ingin mengeksplorasi wisata yang berada di Jakarta.
BACA JUGA:Rute ke JIS Nonton Konser Bruno Mars di Jakarta, Transjakarta, JakLingko, hingga KRL
Biasanya bus bertingkat (Double Decker) ini melayani rute-rute yang mencakup banyak sekali wisata populer di Jakarta, mulai dari Kota Tua, Ancol hingga Monumen Nasional (Monas).
Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati layanan bus bertingkat ini dengan naik dan turun di berbagai halte.
Sehingga wisatawan dapat menjelajahi banyak tempat wisata lebih mudah dan cepat hanya dalam satu waktu.
Namun, bagi pengunjung yang ingin mencoba menjelajah kota metropolitan dengan gratis menggunakan bus bertingkat ini perlu mengetahui dan memahami rute-rute yang beroperasi supaya dapat merencanakan perjalanan menjadi lebih efisien.
BACA JUGA:Cek Rute Transjakarta yang Beroperasi 24 Jam Terbaru 2024, Lengkap dengan Jadwalnya
Jadwal dan Rute Naik Bus Wisata Tingkat di Jakarta
Kini, bus Jakarta Explorer mempunyai 4 rute wisata yang telah beroperasi, namun berbeda tema destinasinya.
Untuk rute lainnya masih dalam tahap revitalisasi.
Adapun, keempat rute ini akan melewati lokasi berikut: BW1 Sejarah Jakarta (History of Jakarta), BW2 Jakarta Baru (Jakarta Modern), BW4 Pencakar Langit (Jakarta Skycrapers), BW9 Kota Tua-PIK (Pantai Indah Kapuk)
Nah melansir dari situs resmi Transjakarta, berikut ini adalah jadwal dari keempat bus Jakarta Explorer, di antaranya:
1. BW1 - Sejarah Jakarta (History of Jakarta)
Waktu operasional: Senin - Sabtu (10.00-18.00 WIB), Minggu (02.00-19.00)
Rute perjalanan: Juanda Istiqlal - Museum Bank Indonesia - Kali Besar Barat 1