Viral! Pengasuh Tega Lempar Bayi Usia 2 Hari dan Terekam CCTV, Pelaku Kabur ke China

Senin 09-12-2024,16:19 WIB
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Editor : Marieska Harya Virdhani

CALIFORNIA, DISWAY.ID - Pengasuh anak di California, AS, secara tega dan kejam tertangkap basah lewat rekaman CCTV saat menyiksa bayi berusia dua hari di kamar. 

Pelaku saat ini sudah melarikan diri ke China.

Terekam aksinya saat dirinya melempar, menampar, dan mencekik bayi berusia dua hari tersebut seperti dilansir dari DailyMail.com.

BACA JUGA:Menteri PPPA Pantau Kasus Pengasuh Daycare Depok Siram Air Panas ke Anak Asuh

Pengasuh sadis itu belakangan diketahui sebagai Guitan Liu.

Kini pelaku melarikan diri ke negara asalnya China.

Netizen mendesak agar dia dibawa kembali ke California untuk diadili.

BACA JUGA:4 Santri dan Pengasuhnya Tewas Kecelakaan Minibus Elf di Tol Ungaran Semarang

Pengasuh itu dipekerjakan oleh pasangan orangtua di kota Hillsborough, 15 mil selatan San Francisco, untuk membantu merawat bayi perempuan mereka yang lahir pada akhir September.

Namun dalam beberapa minggu, orang tua baru itu menemukan rekaman mengerikan bayi perempuan mereka yang disiksa oleh pengasuh kepercayaan mereka.

Pasangan orangtua itu juga sudah meminta bantuan otoritas federal untuk menemukan Liu. 

BACA JUGA:Viral Balita Diduga Dianiaya Pengasuh Daycare di Medan, Aksinya Terekam CCTV

Sang ibu, merilis beberapa video kamera pengasuh anak yang mengerikan yang memperlihatkan Liu, yang berusia pertengahan 50-an.

Sang bayi menangis, dan menjerit.

Liu padahal sudah diberikan kesempatan untuk bekerja di tengah keluarga Tionghoa Amerika di rumah mewah mereka seharga 8 juta Dollar Amerika Serikat itu, yang terletak di jalan buntu yang mewah. 

Kategori :