Ramalan Hard Gumay Tahun 2025: Karier 9 Artis Bakal Bersinar, Ada Ayu Ting Ting

Kamis 12-12-2024,16:41 WIB
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Editor : Marieska Harya Virdhani

JAKARTA, DISWAY.ID - Ramalan Hard Gumay menyebutkan sejumlah artis yang bakal bersinar terang tahun 2025 dalam hal karier dan pekerjaan. 

Seperti diketahui, ramalan Hard Gumay seringkali terbukti kebenarannya. 

Kali ini, ia memprediksi sejumlah selebriti akan cerah nasibnya di tahun 2025. 

Sejumlah nama memang selalu langganan menjadi favorit netizen. 

BACA JUGA:Ramalan Zodiak di Tanggal Cantik 12.12, Intip Nasib Capricorn Hingga Sagitarius

Ada lagi nama lain yang kemungkinan akan melejit kariernya dalam ramalan Hard Gumay tahun 2025. 

“Tahun 2025 menjadi tahun keemasan, tahun rezeki bagi sejumlah selebriti,” tutur Hard Gumay dalam akun YouTube Channel Robby Purba. 

“Boleh dong disebut kalau yang baik-baik,” tanya Robby Purba. 

“Boleh boleh,” jawab Hard Gumay. 

BACA JUGA:Ramalan Kartu Tarot 2025, Karier 5 Zodiak Ini Bakal Bersinar Cerah

9 Artis Bakal Bersinar Tahun 2025 Sesuai Ramalan Hard Gumay

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Pasangan selebriti ini diramalkan Hard Gumay akan semakin bersinar di tahun 2025. Mereka kemungkinan bisa mendapatkan momongan kembali. 

“Dapat rezeki, dapat baby lagi kemungkinan,” ucap Hard Gumay. 

BACA JUGA:Ramalan Zodiak 2025, Percayalah Capricorn dan Cancer Paling Beruntung

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar

Hal yang sama, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar juga bisa mendapatkan momongan serta rezeki. 

Kategori :