Melalui kompetisi tersebut, BMW Motorrad Indonesia mengundang semua pengunjung IIMS berpartisipasi aktif bukan hanya datang sebagai penonton.
Namun kreatifitas dan publikasi yang dilakukan oleh pengunjung dihargai dengan total hadiah 6 juta rupiah.
Berikutnya ada 2 booth di area tengah dari BMW Motorrad Indonesia Pavillion, tepatnya di bawah layar utama.
Yang pertama adalah booth BMW Motorrad Days 2025, dimana di sini pengunjung bisa mampir untuk tanya-tanya perihal tour Eropa yang akan dilakukan oleh BMW Motorrad Indonesia.
BACA JUGA:Obat Ganteng Motor Matik, Nine Autoseries Luncurkan Lampu Luximos TSB1 di IIMS 2025
Tour ini bersifat sangat eksklusif dengan jumlah peserta maksimum hanya 20 orang/pasangan.
Booth yang kedua adalah aktifasi dari GS Race, serial time-attack dengan gaya enduro yang
direncanakan sebanyak 4 seri. Seri ketiga yang akan dilangsungkan di Jogja 26 April 2025 sudah
membuka pendaftaran secara langsung di IIMS 2025. Tersedia pula harga special early-bird dengan potongan sebesar 50% khusus hanya di sini.
Kemudian dari sisi sales department, selama IIMS ada beberapa promo menarik seperti cicilan 0% hingga 3 tahun garansi dan harga spesial untuk tipe G 310 GS, dengan tetap meggunakan harga tahun lalu.
Dari sisi aftersales department promo yang diberikan juga tidak kalah dengan adanya diskon hingga 85% dan free check-up, software update, and technical campaign selama IIMS 2025.