
Menjelang waktu berbuka, pengunjung bisa menikmati berbagai kuliner dari pedagang kaki lima yang berjualan di trotoar Jalan Lapangan Banteng Selatan.
Beragam makanan dan minuman tersedia, mulai dari nasi soto Madura, es buah, ketoprak, hingga kopi keliling.
Selain itu, tersedia juga vending machine untuk membeli minuman secara otomatis, serta tap water bagi pengunjung yang membawa botol minum sendiri.
Dengan fasilitas lengkap dan suasana yang nyaman, Lapangan Banteng menjadi pilihan tepat untuk ngabuburit sambil menikmati keindahan Jakarta.
Yuk, piknik gratis di Lapangan Banteng dan rasakan serunya ngabuburit di tengah kota!