
JAKARTA, DISWAY.ID -- Lamine Yamal telah berkontribusi membantu Barcelona mengalahkan Atletico Madrid dalam pertandingan putaran ke-28 La Liga 2024/2025, Senin dini hari, 17 Maret 2025.
Pertandingan spektakuler di Metropolitano, Barcelona meraih kemenangan comeback luar biasa atas Atletico Madrid.
Dalam laga yang menjadi sorotan adalah adalah Lamine Yamal, bakat muda yang menulis halaman baru dalam sejarah sepak bola Spanyol.
BACA JUGA:Lamine Yamal Terima Tawaran Jutaan Dolar Agar Tinggalkan Barcelona, 'Mini Messi' Tergiur Uang?
BACA JUGA:Real Madrid Menang Bikin Kylian Mbappe Kalahkan Rekor Ronaldo, Lebih Dekat dengan Robert Lewandowski
Pertandingan sangat sulit bagi Barcelona ketika pada menit ke-70, timnya kalah dengan skor 0-2.
Tampaknya kegagalan tidak dapat dihindari, nNamun, para pemain Barcelona membuktikan semangat juangnya melalui comeback spektakuler.
Robert Lewandowski lah yang membuka harapan bagi Barcelona saat ia mencetak gol untuk memperkecil ketertinggalan.
Ferran Torres kemudian menyamakan kedudukan 2-2 dengan sundulan akurat.
Namun yang menjadi sorotan pertandingan adalah gol yang dicetak oleh Lamine Yamal, pemain berusia 17 tahun.
BACA JUGA:Tawaran Spektakuler Pemain Bintang Barcelona Terungkap, Al-Hilal Rayu Raphinha Rp 1,7 Triliun
Tendangan Lamine Yamal berasal dari jarak jauh dengan umpan berkelas, cukup untuk membawa Barcelona unggul.
Ferran Torres kemudian menambah skor menjadi 4-2, membantu Barcelona kembali ke puncak La Liga dengan satu pertandingan tersisa.
Namun yang paling luar biasa adalah pencapaian Lamine Yamal.