14.485 Orang Berwisata ke Kepulauan Seribu Mengisi Libur Panjang Lebaran

Jumat 04-04-2025,12:17 WIB
Reporter : Cahyono
Editor : Subroto Dwi Nugroho

Adapun Kepulauan Seribu menawarkan pilihan menarik bagi wisatawan, baik dari sisi pantai, kehidupan bawah laut, flora dan fauna, kuliner serta keindahan lainnya.

"Pulau penduduk masih menjadi lokasi favorit wisatawan. Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ini kami akan terus memperluas promosi destinasi di Kepulauan Seribu,” terangnya.

BACA JUGA:Serunya Wisata Murah di Pantai Tanjung Pasir, Naik Banana Boat Harganya Cuma Segini

BACA JUGA:Wisatawan Padati Pantai Tanjung Pasir, Pedagang Kebanjiran Rezeki

Sementara Lurah Pulau Untung Jawa, Sidartawan, membenarkan wisatawan mulai ramai berdatangan sejak hari pertama Lebaran.

Tercatat, 2.600 wisatawan telah mengunjungi destinasi wisata di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan.

"Mayoritas wisatawan datang dari pelabuhan Tanjung Pasir, Tangerang," terangnya.

Menurutnya, selama berlibur wisatawan mengunjungi Pantai Arsa, Pantai Sakura, Kampung Jepang, Jembatan Pengantin dan Laguna Mangrove. 

Kemudian ada yang menikmati Water Sport Banana Boat, Donat Boat, Kayak atau Sepeda Air dan Snorkeling di Taman Nemo.

BACA JUGA:Monas Ramai Dikunjungi saat Lebaran, Pengunjung Kenang Masa Kecil

BACA JUGA:Libur Lebaran 2025: Ancol Dipadati 95 Ribu Wisatawan, Target 660 Ribu Pengunjung

Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan wisatawan, kata Sidartawan, pihaknya telah mengimbau warga, pemilik warung, pelaku wisata, pemilik kapal dan wisatawan untuk sama-sama menjaga kebersihan dan kenyamanan.

"Kunjungan wisatawan ini memberi dampak positif bagi," pungkasnya.

Kategori :