Disanksi FIFA 12 Bulan, Facundo Garces Diam-diam Hapus Bendera Malaysia dari Profilnya, Ada Apa?

Selasa 30-09-2025,09:45 WIB
Reporter : Subroto Dwi Nugroho
Editor : Subroto Dwi Nugroho

Sanksi Berat dari FIFA

Pada 26 September 2025, FIFA resmi mengumumkan sanksi, bahwa  FAM didenda sebesar 350.000 Franc Swiss (CHF) atau lebih dari Rp7,3 miliar.

Tujuh pemain naturalisasi, termasuk Garces, dikenai larangan bermain sepak bola selama 12 bulan penuh, di semua level kompetisi.

Masing-masing pemain juga dikenai denda pribadi sebesar 2.000 CHF (sekitar Rp41,8 juta).

BACA JUGA:Menteri Fahmi Tuding Ada Cemburu Prestasi Timnas Malaysia Usai Sanksi FIFA ke FAM, Indonesia atau Vietnam Pak Cik?

BACA JUGA:3 Pilar Timnas Arab Saudi Absen Bikin Patrick Kluivert Happy, Herve Renard Umumkan 27 Pemain Lawan Indonesia dan Irak

Larangan bermain ini tentu menjadi ancaman serius terhadap kelangsungan karier para pemain, terutama mereka yang sedang berada di puncak performa.

 

Kategori :