Daftar Bansos Cair Januari 2026, Cek NIK KTP Penerima Lewat Link cekbansos.kemensos.go.id

Jumat 02-01-2026,13:01 WIB
Reporter : Adinda Salsabila
Editor : Adinda Salsabila

Berikut informasi lengkap daftar bansos yang cair bulan Januari 2026.

1. PKH

PKH merupakan bantuan sosial yang diberikan kepada keluarga miskin dan rentan.

Agar bisa menerima bansos ini, keluarga harus mempunyai minimal satu dari kategori berikut ini:

  • Ibu hamil atau menyusui
  • Anak usia dini (0-6 tahun)
  • Anak sekolah (SD, SMP, SMA/sederajat)
  • Lansia di atas 70 tahun
  • Penyandang disabilitas berat

BACA JUGA:Inilah Penampakan Tumpukan Uang Rp6,6 T Hasil Satgas PKH Kejagung, Bakal Diserahkan ke Negara

Setiap penerima akan mendapatkan bantuan sesuai kategori, dan bantuan disalurkan empat kali dalam setahun melalui bank Himbara (BNI, BRI, Mandiri, BTN).

Berikut besaran bansos PKH 2025 yang diterima KPM.

  • Ibu hamil/nifas: Rp 750.000 per tahap
  • Anak usia dini (0-6 tahun): Rp 750.000 per tahap
  • Anak SD/sederajat: Rp 225.000 per tahap
  • Anak SMP/sederajat: Rp 375.000 per tahap
  • Anak SMA/sederajat: Rp 500.000 per tahap
  • Lansia 70 tahun ke atas: Rp 600.000 per tahap
  • Penyandang disabilitas berat: Rp 600.000 per tahap
  • Korban pelanggaran HAM berat: Rp10,8 juta per tahun

2. BPNT

BPNT merupakan bansos yang diberikan dalam bentuk saldo elektronik sebesar Rp200 ribu per bulan yang akan masuk ke KKS atau Kartu Keluarga Sejahtera.

BACA JUGA:Catut Izin ESDM, Satgas PKH Diminta Investigasi Perusahaan Tambang di Morowali Sulteng!

Tujuannya untuk memastikan akses gizi cukup bagi keluarga penerima manfaat.

Kartu ini dapat digunakan warga untuk membeli bahan pangan pokok mulai dari beras, telur, kacang hijau, buah/sayur hingga tempe/tahu.

Penerima BPNT nantinya bisa berbelanja di e-warong, yaitu warung yang telah ditunjuk pemerintah sebagai mitra distribusi.

Cara Cek Status Penerima Bansos Januari 2026

Ada dua cara mengecek status penerima bansos PKH dan BPNT di bulan Januari 2026, yakni:

1. Aplikasi Cek Bansos

  • Buka Play Store atau App Store.
  • Cari dan unduh aplikasi Cek Bansos dari Kemensos.
  • Buka, kemudian buat akun terlebih dahulu jika belum punya.
  • Lengkapi semua data diri yang diminta, termasuk mengunggah foto KTP dan swafoto.
  • Setelah lengkap, cari menu 'Cek Bansos'.
  • Masukkan data pencarian, meliputi provinsi, kabupaten, kecamatan, kelurahan, nama sesuai KTP, dan jawaban soal.
  • Tekan 'Cari Data'.
  • Jika terdaftar, kamu bisa melihat rincian informasi berupa nama penerima, usia, jenis bantuan, status pencairan, dan periode pencairannya.

BACA JUGA:Satgas PKH Siap Telusuri Dugaan Tambang Ilegal di Lereng Gunung Slamet, Citra Satelit Ungkap Jalur Pembukaan Lahan

2. Website Cek Bansos Kemensos

  • Buka tautan https://cekbansos.kemensos.go.id/.
  • Masukkan data provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa, nama penerima, dan huruf kode.
  • Klik 'Cari Data'.
  • Kemudian, akan muncul keterangan mengenai terdaftar tidaknya namamu. Bila terdaftar, di bagian 'Status' ada keterangan yang menunjukkan hal tersebut.
Kategori :