BEKASI, DISWAY.ID-- Curug Parigi sebagai salah satu destinasi wisata kebanggaan di Kota Bekasi, Jawa Barat, dikenal sebagai Air Terjun Niagara versi mini.
Dikenal demikian, karena Curug Parigi merupakan aliran sungai yang mengalir atau terjun di tebing lebar. Di mana, bentuknya bak Air Terjun Niagara di perbabatasan negara bagian Amerika Serikat, New York dan Ontario Kanada.
Namun tentu, bentuk Curug Parigi lebih kecil dan tidak selebar Air Terjun Niagara.
BACA JUGA:Wings Air Rute Bandara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga Terbang Mulai 1 Juni 2022
Dahulu saat Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto masih menjadi Wakil Wali Kota Bekasi kerap berkunjung ke Curug Parigi untuk mempromosikan lokasi tersebut sebagai salah satu destinasi wisata.
Dua tahun lalu Curug Parigi menjadi salah satu destinasi wisata favorit di wilayah Bantar Gebang.
Keberadaannya di Jalan Raya Narogong, tepat di pangkalan lima membuat lokasi itu jadi tujuan wisata saat libur idul fitri atau libur biasa.
Objek wisata ini menawarkan konsep air dan pepohonan yang teduh jauh dari hiruk-pikuk perkotaan.
BACA JUGA:Ayam Geprek Waroeng Goceng di Pelembang Suguhkan Banyak Pilihan Sambal
Adem dan terasa berada di wisata air lainnya karena lokasinya tepat di aliran Sungai Cileungsi berbatasan langsung dengan Kabupaten Bogor.
Namun sekarang kondisinya terbiarkan begitu saja tanpa ada perawatan apalagi perhatian.
Meski demikian lokasi Curug Parigi masih menjadi tempat singgah pesepeda di saat libur.
Pantauan di lokasi pada Senin 16 Mei 2022, lokasi Curug Parigi seperti alam lepas yang penuhi sampah bambu dan plastik.
Tak dak lagi tempat berswafoto, hiburan live musik atau pedagang yang kerap memenuhi lokasi Curug Parigi.