Eko Yuli Sumbang Medali Emas Indonesia di SEA Games 2021

Jumat 20-05-2022,13:39 WIB
Reporter : Derry Sutardi
Editor : Derry Sutardi

JAKARTA, DISWAY.ID - Lifter Eko Yuli Irawan berhasil menambah koleksi medali emas untuk Indonesia di SEA Games 2021 (SEA Games 2022) pada Jumat 20 Mei 2022.

Ya, Eko Yuli sukses menyumbangkan medali emas ke-43 bagi Indonesia dari nomor angkat besi 61 kg. 

Pada angkatan snatch, Eko Yuli berhasil mencatatkan angkatan seberat 135kg. 

Torehan ini meningkat dari percobaan angkatan snacth pertamanya yang mencatatkan angkatan seberat 130kg.

BACA JUGA:Fabrizio Romano: Peluang MU Dapatkan Darwin Nunuz Cukup Kecil, Ini Alasannya

Sementara di kategori clean and jerk Eko Yuli Irawan sukses mencatatkan angkatan seberat 155kg.

Pada percobaan pertamanya seberat 155kg angkatan Eko Yuli dianggap gagal karena setelah beban berhasil diangkat dia bergerak.

Namun pada percobaan keduanya Eko Yuli berhasil mengangkat beban seberat 155kg. 

Sehingga jika digabungkan snatch dan clean and jerk total angkatan Eko Yuli mencapai 290kg.

Dengan demikian, total angkatan 290 kg sudah cukup menggaransi medali emas di SEA Games 2021. 

BACA JUGA:Comeback Luar Biasa Everton Selamatkan dari Degradasi

Adapun Medali perak pada angkat besi nomor 61 kg putra SEA Games 2021 diraih oleh lifter Malaysia, Muhamad Aznil Bidin. Dia membukukan total angkatan 287 kg. 

Perinciannya Aznil Bidin mencatat angkatan snatch seberat 127 kg, serta clean and jerk seberat 287 kg. 

Medali perunggu menjadi milik atlet tuan rumah Vietnam, Nguyen Ngoc Trung. Dia membukukan total angkatan 286 kg. 

 

Kategori :