Lalu Ganjar seperti kesal dengan menyebut kalau MU kalah terus.
"Pak foto pak," ajak pemuda tersebut di dalam video. "Walah, MU kalahan terus," timpal Ganjar seolah menanggapi isu MU saat ini.
Lalu pria berkaos MU tersebut kembali mengajak Ganjar untuk foto bareng, sambil menyebut kalau MU akan juara.
BACA JUGA:Perolehan Medali Sea Games 2021: Vietman Makin Ganas, Indonesia Kian Tertinggal
"Foto pak.. Juara loh pak," seloroh pemuda itu.
Ganjar Lantas menjawab dengan nada jawaban cukup kesal, namun dibarengi gelak tawa orang-orang di sekitarnya.
"Juara kapan? TVmu rusak apa gimana? Dari kemarin MU kalah terus kok," kata Ganjar.
Lalu Ganjar kembali berseloroh kepada pemuda tersebut dan menyebut menjadi fans MU cukup membuat batin dan pikiran stres.
BACA JUGA:Banyak Orang Tua Siswa Tanyakan PPDB Jakarta 2022 di SMAN 70
"Kamu sebagai pendukung MU, apa tidak stress begini?" tukas Ganjar.
Tak berhenti sampai di situ. Dalam keterangan unggahan videonya ini, Ganjar menyebut kalau menjadi fans itu banyak pahalanya.
Sebab, karena sering mengalami kekalahan dan fans MU mendapat pahala sabar lantaran nggak pernah menang apalagi juara.
"Kalau pengen banyak pahala, jadilah fans MU. [Emoji] yang sabar ya mas. Yang kita rasakan sama kok. [Emoji] #ggmu," tulis Ganjar.
BACA JUGA:Panitia PPDB DKI di SMAN 70 Jakarta Ungkap Orang Tua Murid Masih Banyak yang Kebingungan Soal Ini
Tanggapan Warganet
Unggahan Ganjar ini membuat para fans MU di media sosial ikut nimbrung di kolom komentar.