JAKARTA, DISWAY.ID - Pegiat media sosial, Permadi Arya atau yang dikenal sebagai Abu Janda menjawab pernyataan Ahmad Dhani.
Beberapa waktu lalu Ahmad Dhani meminta kepada semua orang yang cinta Ustaz Abdul Somad (UAS) untuk tidak mendatangi Singapura.
Mantan suami Maia Estianty itu menyebut bahwa pemerintah Singapura sudah mempermalukan UAS dengan cara tidak memberikannya izin akses masuk.
BACA JUGA:Kebakaran Terjadi di Jalan Raya Bogor, 3 Kios Dilaporkan Hangus
BACA JUGA:Upgrade Mobil Formula 1 Seri 6 Spanyol, Mclaren Lakukan Perubahan Terbanyak
"Menurut saya, semua pendukung, semua yang hormat pada ustaz Abdul Somad saya rasa kita wajib untuk tidak datang ke Singapura," kata Ahmad Dhani.
"Pemerintah Singapura jelas permalukan Abdul Somad, dan pemerintahan Singapura berikan bahan pada buzzer, kita tidak akan pergi ke Singapura babay," sambungnya.
Melihat pernyataan Ahmad Dhani itu, membuat Abu Janda langsung memberi tanggapannya.
Seperti biasa, Abu Janda pasti mempunyai tanggapan yang berbeda dari lawan bicaranya.
BACA JUGA:Pelanggan BMW Serbu Sirkuit Sentul, Joyfest BMW Astra Driving Experience 2022 Diikuti 205 Peserta
BACA JUGA:Persib Jalani 2 Kali Pertandingan Uji Coba Lawan Tim Singapura Bulan Depan
Menurut Abu Janda, Singapura merupakan salah satu negara yang bersedia menampung ribuan tenaga kerja dari Indonesia.
Abu Janda mengatakan bahwa Singapura tidak membutuhkan Indonesia, tetapi Indonesia yang justru membutuhkan Singapura.
"Jadi gini mas Dhani, Singapura adalah salah satu negara yang mempekerjakan paling banyak tenaga kerja Indonesia. Ada 20 ribu TKI yang kerja di Singapura (sata sebelum pandemi Covid-19)," ucapnya dalam sebuah video yang diunggahnya di akun Instagram pribadinya (@permadiaktivis2) pada Sabtu, 21 Mei 2022.
"Jadi Singapura ini salah satu penyumbang devisa untuk Republik Indonesia. Singapura tidak butuh Indonesia mas, kita orang Indonesia yang butuh Singapura," tambahnya.