JAKARTA, DISWAY.ID-Tentang Sungai Aare atau Aar, Bern, Swiss tempat putra Sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumdatz terseret arus dan belum ditemukan, Jumat 27 Mei 2022.
Sungai Aare merupakan sungai terpanjang di Swiss, membentang sepanjang 295 kilometer mengaliri area seluas 17.779 kilometer persegi dan bermuara di Gletser Aare di Bernese Apls, bagian selatan-tengah Swiss.
Saat Aare mengalir ke utara melewati Meiringen, sungai membelah lembah Aare.
Sungai Aare mengalir di sekitar tiga sisi kota Bern. Airnya yang biru kehijauan memang menjadi tujuan para pecinta sungai bermain air dan berenang.
BACA JUGA:Ini Aturan Ketat Berenang di Sungai Aare Swiss, Tempat Anak Ridwan Kamil Terseret Arus Deras
Sungai Aare juga menjadi bagian dari pemandangan kota yang indah di Kota Tua Bern. Kota Tua Bern adalah situs warisan dunia UNESCO.
Melansir situs Bern, Sungai Aare menjadi kebanggaan warga Swiss karena Sungai Aare memberikan perlindungan besar dari tentara asing di tiga sisi kota pada abad pertengahan.
BACA JUGA:Rute Aliran Air Sungai Aare Swiss, Lokasi Putra Sulung Ridwan Kamil Hanyut
Putra Ridwan Kamil, Emeril Khan Mumdatz atau akrab disapa Eril dilaporkan hilang terbawa arus sungai saat berenang bersama kawan dan adik kandungnya Elpi Nazmuzaman, Kamis 26 Mei 2022.
Saat hendak naik ke permukaan sungai, Eril gagal dan terseret arus sungai yang cukup deras. Pencarian Eril hingga kini masih terus berlangsung dan belum ditemukan.
Eril sendiri berada di Swiss bersama keluarga untuk mencari melanjutkan ke jenjang S2.