JAKARTA, DISWAY.ID-Viral di sosial media, seorang anak menangis dengan keadaan leher berdarah. Narasi yang dituliskan pada caption video, bahwa si anak ditusuk oleh sang ibu gegara bangunkan sahur.
Video pun menyebar dengan cepat di sosial media, Tiktok dan Facebook salah satunya.
Pada tiktok, video tersebut diunggah akun @Mhmmdrefol, Minggu 17 April 2022.
Dalam unggahan video viral tersebut ia menuliskan narasi.
"informasi dari warga setempat anak ini di gorok gegara bangunin ibunya sahur terus di tusuk sama ibunya,” tulisnya.
Postingan tersebut hingga saat ini masih ramai komentar dari pegiat media sosial TikTok.
Kabar yang viral begitu cepat pun akhirnya mendapat keterangan selengkapnya dari Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Ahsanul Muqaffi.
Ahsanul Muqaffi mengatakan. Kabar seorang ibu gorok leher anak sendiri di pastikan tidak benar.
Pasalnya, korban MS (17) sudah memberikan klarifikasi. Bahwa dia tidak mengalami luka gorok sebagaimana narasi video yang sudah beredar di media sosial.
“Saudari MS sudah memberikan video klarifikasi di akun TikTok (pribadi) nya bahwa berita yang viral itu tidak benar,” ucapnya, Senin (18/4/2022)
Peristiwa bermula saat sang ibu, Y (54) sedang memotong lontong untuk makan sahur. Nahas pisau yang di gunakan tidak sengaja mengenai sang anak, MS.
“Saudari Y sedang memotong lontong dengan pisau kecil dan tidak sengaja mengenai leher MS yang ada di dekatnya dan mengeluarkan darah,” kata Ahsanul.
Mendapati anaknya terluka, Y pun panik dan bergegas keluar rumah meminta tolong warga. Untuk membawa putrinya ke rumah sakit agar mendapat pertolongan medis.
Momen tersebut kemudian di manfaatkan oleh seorang warga yang mengabadikan dengan video dan narasi korban di gorok hingga akhirnya viral di media sosial.
“Ada warga yang mengambil video dan di viralkan dengan berita tidak benar ‘anak membangunkan sahur, ibunya gorok leher’ begitu,” ujarnya.