Pesta 6 Gol Saat Arsenal Bentrok Kontra Leicester City

Minggu 14-08-2022,04:58 WIB
Reporter : Syaiful Amri
Editor : Syaiful Amri

Arsenal hanya butuh dua menit untuk mengembalikan keunggulan menjadi dua gol. Saka mengirimkan umpan ke kotak penalti yang ditepis oleh Ward.

Bola muntah jatuh ke Gabriel Jesus langsung diberikan ke Xhaka, yang tinggal memasukkan bola ke gawang kosong. Skor menjadi 3-1.

Leicester tidak mau menyerah begitu saja. Maddison berhasil membobol gawang Aaron Ramsdale pada menit ke-74 sebelum semenit berselang Martinelli kembali membuat Arsenal menjauh.

BACA JUGA:Gabriel Jesus Gacor, Main Setengah Babak Tapi Nyaris Cetak Hattrick Buat Arsenal

Tidak ada gol tambahan yang tercipta di sisa laga. Skor 4-2 untuk kemenangan tuan rumah pun menjadi hasil akhir laga ini.

Kemenangan ini membuat tim asuhan Mikel Arteta menempati peringkat ke-2 dibawah Manchester City, dengan poin yang sama yaitu enam. Sementara itu Leicester City duduk di tempat ke-14 dengan torehan satu pon.

Susunan Pemain:

Arsenal (4-2-3-1): Aaron Ramsdale; Ben White (Takehiro Tomiyasu 75'), William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko (Kieran Tierney 77'); Martin Odegaard, Thomas Partey, Granit Xhaka; Bukayo Saka (Emile Smith-Rowe 84'), Gabriel Jesus (Eddie Nketiah 84'), Gabriel Martinelli.

Leicester (3-5-1-1): Danny Ward; Wesley Fofana, Jonny Evans, Daniel Amartey (Patson Daka 63'); Timothy Castagne, Youri Tielemans (Dennis Praet 63'), Wilfred Ndidi, Kiernan Dewsbury-Hall, James Justin; James Maddison; Jamie Vardy (Kelechi Iheanacho 70').

Kategori :