Sementara itu, setelah dipergoki mengutil cokelat ibu-ibu itu marah dan akhirnya membayar cokelat yang diambil. Namun setelah videonya viral, ibu-ibu itu kembali ke Alfamart tersebut membawa pengacara dan memaksa karyawan Alfamart meminta maaf.
Kedua video tersebut lalu kembali viral. Banyak netizen yang menyayangkan manajemen Alfamart yang malah membiarkan ibu bermercy dan pengacaranya permalukan karyawannya. Padahal karyawannya telah berusaha mencegah perbuatan kriminal.