Percakapan Pratama Arhan saat Video Call dengan Ketua PSSI Bocor, Si Pelempar 'Maut' Dititipkan Pesan

Senin 26-09-2022,12:53 WIB
Reporter : Aulia Nur Arhamni
Editor : Aulia Nur Arhamni

"Kamu bisa tanggal berapa ke sini?," sambungnya.

Pratama Arhan yang berada di Jepang pun mengungkapkan kalau ia kemungkinan terbang ke Indonesia pada tanggal 18.

Kemudian Ketua PSSI itu juga mengaku sangat menunggu keadatangan si pelempar bola 'maut' Indonesia.

"Alhamdulillah, kangen juga saya pengen ngobrol," ujar Ketua PSSI.

"Yaudah ditunggu di Indonesia," tegasnya.

BACA JUGA:Kapolri Kembali Bongkar Pasang Jabatan Polri, Termasuk Kapolres Jakarta Selatan dan 3 Wakapolda Baru

Kemudian Iwan Bule juga menitipkan pesan, agar nanti jika Arhan tiba di Indoensia untuk lebih dulu bertemu dirinya.

"Ketemu saya dulu nantinya ya di Jakarta ya," ujar Iwan.

"Ada masalah gak di sana? ini cucu saya mau lihat kamu, nanti ke Jakarta kontek saya ya," ujarnya.

Pratama Arhan tanpa ragu mengungkapkan tidak ada masalah di Jepang.

Bersamaan dengan itu Iwan Bule juga menyebut cucu-cucunya yang ngefans dengan Arhan ingin melihat idolanya melalui video call.

Sontak saja cucu Iwan Bule yang berada di belakangnya terlihat menyapa Arhan.

Pratama Arhan pelempar super

Lemparan ke dalam Pratama Arhan bisa dikatakan sangat mematikan karena sering kali mengancam pertahanan lawan.

Selain itu lemparan ke dalam Pratama Arhan juga sangat sulit diantisipasi lawan lantaran memiliki power yang kuat.

Lantas, bagaimana cara Pratama Arhan bisa memunyai teknik lemparan ke dalam yang sangat kuat dan tajam?

Kategori :