Akan tetapi ternyata sang anak justru menunjukkan tajinya sebagai salah satu bek sayap kiri terbaik di Indonesia saat ini.
BACA JUGA:Malaysia Dibantai Tajikistan di Final King's Cup, Pemain Naturalisasi Jadi Bahan Ejekan
Ketika Arho (nama panggilan Arhan) sedang bersiap-siap mengambil lemparan ke dalam, tampak Surati sangat cemas.
Ia pun mencoba menutupi kecemasannya itu dengan mencoba menyemangati anaknya dari jauh.
"Ayo ho, bismillahiramanirahim..," sebut Surati, sambil menutupi mulut dengan kedua tangannya, dikutip dari tayangan di kanal YouTube Imam Juna pada Selasa, 27 September 2022.
Saat Pratama Arhan melemparkan bola ke depan, sang ibu sempat berteriak 'hoo'.
BACA JUGA:iPhone 14 Siap Rilis di Indonesia, Ini Bocoran Tanggal dan Harganya
Berkat Bismillahirrahmannirrahiim sang ibunda, bola lemparan ke dalam Pratama Arhan berujung manis usai disambut Fachruddin Aryanto menjadi sebuah gol cantik.
Surati pun tampak kegirangan melihat gol yang dicetak oleh Fachruddin itu, apalagi sang anak yang memberikan assist.
Sambil bertepuk tangan, Surati tak dapat lagi menutupi ekspresi kegembiraannya atas gol tersebut.
"Hoooo, huuu, ayooo hoo tambah... Alhamdulillah Ya Allah, haduhhh," jelas Surati.