JAKARTA, DISWAY.ID-- Hubungan antara pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi alias Herry IP, dan anak asuhnya, Kevin Sanjaya Sukamuljo, dikabarkan retak.
Terkait masalah ini PBSI akan mencari solusi terbaik.
Skuad ganda putra Indonesia dihantam kabar retaknya hubungan Herry IP dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo.
BACA JUGA:Bobotoh Antusias, Tiket Persib Vs Persija Terjual 15 Ribu dalam 2 Hari
Herry IP mengungkapkan bahwa Kevin Sanjaya sudah tidak mau lagi berlatih dengannya di Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.
Sementara itu, PBSI menyampaikan bahwa hubungan antara Herry IP dan Kevin Sanjaya masih dalam kendali.
Dengan adanya konflik ini apakah akan mempengaruhi prestasi Kevin Sanjaya.
Pada hari Selasa, 27 September 2022 posisi Kevin Sanjaya terlihat turun di peringkat 3 dunia yang tertulis di Halaman BWF (Federasi Bulutangkis Dunia).
Kevin Sanjaya dan pasanganya Marcus Fernaldi Gideon merupakan atlit bulutangkis Indonesia yang menempati Peringkat 1 dunia.
Kemudian, turun dari posisi ke 2 dan saat ini pasangan ganda putra milik Indonesia itu turun di Ranking 3 besar.
BACA JUGA:Punya Peran Penting, Ini 5 Langkah Tips Merawat Kelistrikan Sepeda Motor
“Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kembali turun peringkat. Kali ini ke posisi ketiga dengan total 97.727 poin,” Informasi itu tertuang di laman BWF per tanggal 27 September 2022.
Dalam daftar sektor ganda putra, pergeseran kedudukan terjadi pada peringkat kedua dan ketiga.
Kevin/Marcus yang sebelumnya menempati peringkat kedua, kembali turun satu tingkat ke posisi ketiga setelah digeser pasangan Taiwan Lee Yang/Wang Chi-Lin.
Lee/Wang naik ke posisi kedua dengan total 98.518 poin. Sementara Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tetap pada urutan keempat dan keenam.