Harga Emas Antam 31 Oktober 2022 Stagnan Rp 939 Ribu per Gram

Senin 31-10-2022,10:45 WIB
Reporter : Derry Sutardi
Editor : Derry Sutardi

JAKARTA, DISWAY.ID - Harga emas Antam pada perdagangan hari ini, Senin 31 Oktober 2022 terpantau stagnan diangka Rp 939 ribu untuk ukuran 1 gram. 

Antam saat ini menjual emas berukuran terkecil 0,5 gram dan terbesar 1.000 gram.

Untuk harga emas ukuran terkecil atau setengah gram dipatok Rp 519.500. 

Sedangkan untuk ukuran terbesar atau 1 kg sebesar Rp 879.600.000.

Sementara untuk harga pembelian kembali atau buyback dipatok Rp 823 ribu per gram. 

BACA JUGA:Sinyal Kuat KIB Duetkan Ganjar - Kang Emil, Zulhas: Bukan Layak, Tapi Sangat Layak!

Melansir laman logammulia.com, Senin 31 Oktober 2022, selain emas batangan, Antam juga menjual bentuk lain, seperti koin dinar, dirham maupun emas koleksi lainnya. 

Harga emas Antam sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. 

Namun bila bisa menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dapat memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen).

Namun, perlu diketahui bahwa harga emas Antam itu adalah yang berlaku di Butik Emas LM, Graha Dipta, Pulo Gadung, Jakarta Timur. 

BACA JUGA:KIB Bakal Jodohkan Ganjar Pranowo dengan Ridwan Kamil, PDIP Tegas Bilang Begini

Berikut daftar harga emas Antam Senin 31 Oktober 2022:

- Harga emas Antam pecahan 0,5 gram Rp 519.500

- Harga emas Antam pecahan 1 gram Rp 939.000

- Harga emas Antam pecahan 2 gram Rp 1.818.000

Kategori :